Mengenal Museum Toyota di Jepang yang Mendunia.
Jumat, 30 Maret 2018
Add Comment
Museum Toyota – Jepang sangat terkenal dengan industri otomotifnya. Kendaraan otomotif yang dibuat oleh Jepang banyak diminati oleh masyarakat Indonesia bahkan dunia karena kualitasnya. Dengan teknologi yang canggih, membuat gebrakan dari industri otomotif Jepang selalu ditunggu oleh masyarakat dunia. Salah satu pabrikan mobil di Jepang yang terkenal dan terbesar di dunia adalah Toyota. Merek mobil yang diproduksi oleh Toyota adalah Kijang Kencana, Kijang LGX, Avanza, Innova, dan Fortuner.
Negara Jepang pun menjadi dekat dengan Indonesia dikarenakan mobil Toyota ini. Akibat permintaan mobil dan juga suku cadang yang terus meningkat membuat Toyota harus membuka pabrik yang baru, yang lebih besar dan lengkap dengan alat maupun mesin yang modern. Pabrik pertama dan yang menjadi tempat lahir Toyota kini berubah menjadi museum atau lebih tepatnya bernama Commemorative Museum of Industry and Technology.
Japan Baby Snow Monkey Video by Barry Kusuma.
Akses untuk menuju ke museum Toyota ini bisa dengan naik kereta Meitetsu Nagoya Line atau Inuyama Line kemudian turun di stasiun Soka, lama perjalanan di kereta cukup 3 menit dengan biaya mulai dari 170 yen. Dari stasiun tersebut perjalanan bisa dilanjutkan dengan berjalan kaki menuju ke museum dengan waktu 5 menit ke arah timur. Karena letaknya dekat dengan pusat kota Nagoya, maka pengunjung bisa datang ke tempat ini karena jarak aksesnya yang mudah dan dekat.
Untuk tiket masuk museum Toyota dibedakan menjadi dua macam khusus anak-anak dan juga dewasa. Orang dewasa yang ingin mengunjungi museum harus membayar tiket mulai dari 500 yen dan untuk anak-anak mulai dari 200 yen. Buka setiap hari selasa sampai dengan hari minggu, sedangkan pada hari senin tutup. Jam buka mulai pukul 09.30 sampai dengan 17.00 waktu setempat. Bagi pengunjung yang mau membeli oleh-oleh bisa membeli souvenir di dalam museum. Ada berbagai macam souvenir yang bisa dipilih mulai dari barang industri Nagoya, miniatur mobil, sendok, gelas, dan kaos. Pengunjung juga bisa membeli alat tulis dengan merek pilot yang mana sudah sangat terkenal.
Semakin banyak kegiatan yang menarik dilakukan maka semakin seru liburan di museum tersebut. Selama ini museum ini banyak dikunjungi dikarenakan banyaknya daya tarik yang melekat. Berikut ini adalah beberapa kegiatan yang menjadi daya tarik di museum Toyota:
Akan sangat menyenangkan mempelajari teknologi di museum ini terutama bagi yang memiliki minat terhadap teknologi maupun otomotif. Sebagai salah satu pabrikan mobil terkenal akan sangat disayangkan jika pengunjung tidak mempelajari teknologi yang ada di sini. Pengunjung bisa belajar mulai dari desain mobil menggunakan komputer, membuat komponen dan juga body mobil, dan lainnya. Pengunjung juga bisa melihat bagaimana cara perakitannya sampai menjadi mobil yang bisa digunakan. Tidak cukup sampai disitu saja, akan ada ilmu tentang pengembangan desain interior mobil, prosedur keamanan, proses pengembangan mesin khusus untuk berbagai jenis bahan bakar.
Hakuba Best Snow in Japan Video by Barry Kusuma.
Kegiatan menarik lainnya yang tidak boleh dilewatkan adalah melihat mesin tekstil yang pertama kali diciptakan di Jepang. Selain mobil, Toyota juga membuat mesin untuk produksi kain dari serat kapas. Mesin tersebut berukuran raksasa dan bisa menggabungkan banyak benang menjadi kain melalui proses spinning. Saat ini mesin-mesin Toyota berhasil memproduksi ratusan meter kain hanya dalam hitungan jam saja.
Jepang memang identik dengan teknologi, sehingga akan sangat disayangkan jika tidak mengetahui atau melihat teknologi di Jepang tersebut. Salah satu teknologi yang bisa dilihat di Jepang adalah milik Toyota. Silahkan berkunjung ke museum Toyota untuk bisa melihat dan mempelajari berbagai macam ilmu teknologi yang ada di sana.
Photography oleh Barry Kusuma (Travel Photographer & Videographer).
http://instagram.com/barrykusuma (Inspiring Photos through the Lens)https://www.youtube.com/barrykusuma (Barry Kusuma Youtube Channel)
0 Response to "Mengenal Museum Toyota di Jepang yang Mendunia."
Posting Komentar